Minggu, 18 Mei 2014

Kemah Jambore Kwarda HW 2014


Alhamdulillah pada hari kamis, 15 Mei 2014 sampai hari ahad, 18 mei 2014, SD Muhammadiyah Kadisoka mengikuti kegiatan Jambore Daerah yang diselenggarakan oleh Kwartir Daerah HW Sleman. Pada kegiatan yang di selenggarakan di Bumi Perkemahan Babarsari ini diikuti oleh sekitar 450 anak dari sebagian besar sekolah di wilayah sleman. Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk melatih kemandirian anak. Selain itu pada kegiatan ini juga melatih anak kemampuan PPPPK, kemampuan tali temali, kemampuan bertahan hidup di alam, dll. Pengalaman yang dirasakan oleh anak pun bermacam-macam. Ada yang selalu kepikiran rumah, ada yang seneng, ada yang pengin ikut lagi kegiatan, dsb. Namun sebagian besar merasakan semangat yang luar biasa dalam mengikuti kegiatan ini dan rata-rata mereka merasakan perasaan luar biasa senang dan mereka bahagia dapat mengikuti kegiatan yang tujuan utamanya adalah melatih kemandirian anak.

>>> Klik disini untuk melihat foto selengkapnya <<<

 
Design by SD Muh Kadisoka | Sekolah Islami Kadisoka - Sekolah Inovatif | Sekolah Para Juara